6 Pemeran Utama Film Filosofi Kopi 2: Ben & Jody - Sinopsis Singkat
Pemeran utama film Filosofi Kopi 2: Ben & Jody ada enam orang. Mungkin kamu yang belum tahu, berikut daftar pemainnya.
Chicco Jerikho
berperan sebagai Ben
Rio Dewanto
memerankan sebagai Jody
Luna Maya
berperan sebagai Tarra
Nadine Alexandra Dewi Ames
pemeran Brie
Ernest Prakasa
pemeran Keenan
Tio Pakusadewo
pemeran Haryo
Sinopsis singkat
Film produksi Visinema Pictures yang rilis pada tanggal 13 Juli 2017 ini menceritakan tentang kisah Ben dan Jody dalam menjual kopi keliling Indonesia.
Petualangan membagikan kopi terbaik di Indonesia selama dua tahun menggunakan mobil VW Kombi Filosofi Kopi ini mengalami kebuntuan saat mereka kehilangan teman-temannya yang berpisah di Pulau Dewata Bali.
Saat Ben dan Jody pulang ke ibu kota Jakarta, mereka memiliki mimpi menjadi kedai nomor satu. Bukan film namanya jika tidak ada konflik.
Dalam film Filosofi Kopi 2, konflik terjadi saat idealisme Ben dibenturkan dengan Jody yang berada dalam bayang-bayang Ben.
Kehadiran seorang investor cantik dan seksi Tarra yang diperankan Luna Maya dan Brie yang diperankan Nadine Alexandra semakin membuat persahabatan keduanya dipertaruhkan.
Banyaknya film, novel dan cerita tentang kopi saat ini menurut saya semakin mengangkat kelas kopi menjadi minuman yang kekinian banget.
Kenapa? Kopi sempat mendapatkan stereotip sebagai minuman orang tua. Namun, kopi saat ini menjadi minuman berkelas lintas usia setelah banyak bermunculan dalam film, novel, sampai DP BBM, dan lain sebagainya.